Mau Terbitkan KIA, Ayo Ke Stand Disdukcapil di Parepare Fair!

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Parepare kembali hadir di stand Parepare Fair yang dibuka mulai Kamis, 20 Februari sampai dengan Rabu 26 Februari 2020 di Alun-alun Lapangan Andi Makkasau Kota Parepare. Disdukcapil Kota Parepare kembali membuka perekaman dan penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA) dan perekaman KTP-el bagi penduduk Kota Parepare.

‘’Tahun ini kami kembali membuka perekaman dan penerbitan KIA di Parepare Fair, animo masyarakat biasanya sangat tinggi, mudah-mudahan tahun ini persentase kepemilikan KIA bisa naik lima sampai sepuluh persen dari perekaman dan penerbitan KIA di stand Parepare Fair,’’ kata Adi Hidayah Saputra, S.STP, Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Parepare.

Tahun lalu di kegiatan yang sama, Disdukcapil Kota Parepare memang berhasil menerbitkan seribu lebih KIA yang berlangsung selama lebih enam hari. Kegiatan itu mampu meningkatkan kepemilikan KIA sampai lima persen lebih, tahun ini Disdukcapil berharap bisa lebih dari itu.

‘’Kami sengaja meniadakan perekaman di sekolah-sekolah selama kegiatan Parepare Fair ini dan berharap anak-anak yang tidak mampu ke kantor mengurus penerbitan KIA karena masih jam sekolah akan datang di stand kami,’’ tambah Adi Hidayah.

Bagi warga yang ingin melakukan perekaman dan penerbitan KIA di stand Disdukcapil, cukup membawa foto copi Kartu Keluarga dan Akta Kelahiran, operator yang bertugas di stand siap merekam dan menerbitkan KIA anak anda. Sedangkan bagi penduduk yang ingin melakukan perekaman KTP-el cukup membawa foto copi Kartu Keluarga, atau bisa juga operator langsung mengecek biodata penduduk yang akan direkam dalam data base Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK).

Di Kota Parepare sendiri, saat ini kepemilikan KIA sudah mencapai 51 persen dan selama kegiatan pameran dalam seminggu ini, paling tidak kepemilikan KIA bisa mencapai 56 sampai 60 persen.

‘’Kami menargetkan akhir April atau Mei 2020 tingkat kepemilikan KIA sudah mencapai 70 sampai 80 persen, dengan antusiasme warga Parepare saat ini, kami yakin tingkat kepemilikan KIA bisa tercapai,’’ timpal Asyurani, SE, Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk.

Makanya kami menghimbau, ayo! Ke stand Disdukcapil. Kamis siap melayani anda.

ada yang bisa kami bantu?