Macam atau Tipe Penduduk yang Mengurus Penerbitan Dokumen Adminduk di Kota Parepare

Menghadapi penduduk memang penuh lika-liku, ada saja suka dukanya, apalagi setiap hari paling tidak ada sekitar tiga ratus lima puluh sampai empat ratus dokumen administrasi kependudukan yang diterbitkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Berikut ini jenis-jenis penduduk berdasarkan cara mereka mengurus penerbitan dokumen kependudukan:

Pertama, biasanya ada saja penduduk yang nanti dalam keadaan terdesak baru mengurus penerbitan dokumen kependudukannya, misalnya mengurus dokumen kependudukan karena sudah masuk rumah sakit dan yang bersangkutan belum punya asuransi kesehatan yang ditanggung pemerintah. Tipe penduduk seperti ini biasanya langsung ditindak lanjuti dengan perekaman mobile, penduduk direkam dan diterbitkan dokumennya saat itu juga.

Kedua, tipe penduduk yang biasanya dilaporkan tidak mendapat layanan akses bantuan dari pemerintah dan jadi polemik di media sosial, baik itu facebook, instagram maupun whatsup grup, setelah Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil turun melakukan perekaman dan pendataan, ternyata setelah dicek di SIAK konsolidasi, mereka sudah terdaftar sebagai penduduk di daerah lain, Disdukcapil Kota Parepare memfasilitasi mereka untuk dipindahkan sebagai penduduk Kota Parepare, tapi yang bersangkutan biasanya tidak bersedia, sebab di daerah asal mereka juga mendapat bantuan sosial dari pemerintah setempat.

Ketiga, tipe penduduk yang biasanya mengaku tidak memiliki dokumen kependudukan. Biasanya untuk penduduk dengan tipe ini, petugas operator melakukan pengecekan melalui  sidik jari dan iris mata pada penduduk yang bersangkutan. Tidak jarang kami menemukan, mereka yang mengaku tidak memiliki dokumen kependudukan sebenarnya sudah memiliki dokumen di daerah lain. Untuk kasus Kota Parepare, kebanyakan penduduk tipe seperti ini pernah merantau di Pulau Kalimantan. Biasanya untuk tipe penduduk seperti ini, Dinas Dukcapil Kota Parepare memfasilitasi penduduk yang bersangkutan melalui Kasi. Pindah Datang supaya biodata penduduk yang bersangkutan bisa dipindahkan di Kota Parepare.

Keempat, tipe penduduk yang ingin melakukan perubahan biodata tapi tidak memiliki dasar yang kuat, biasanya tipe penduduk seperti ini muncul di musim-musim tertentu, yakni ketika musim pendaftaran sekolah.  Pada banyak kasus, biasanya banyak anak yang belum memenuhi syarat umur usia sekolah, tapi orang tua penduduk yang bersangkutan sudah ingin memasukkan anaknya ke bangku sekolah dasar, sehingga mereka ke Disdukcapil untuk mengubah bulan atau tahun kelahiran penduduk yang bersangkutan. Untuk kasus seperti ini kami dengan tegas menolak karena bisa merusak data base penduduk dan tidak baik untuk perkembangan psikologis anak.

Kelima, tipe penduduk yang memang benar-benar belum memiliki dokumen kependudukan, kami banyak menemui penduduk tipe seperti ini, terutama untuk penduduk yang pernah merantau di negara tetangga seperti Malaysia. Untuk tipe penduduk seperti ini, biasanya ada petugas yang mewawancarai dan memastikan bahwa penduduk yang bersangkutan memang merupakan warga Parepare dan mendapat pengakuan dari RT/RW setempat yang dibuktikan dengan surat pengantar pendaftaran penduduk dari RT/RW setempat,

Mungkin masih banyak lagi tipe penduduk yang tidak kami sebutkan satu-satu di sini, tapi secara garis besar ada lima.

ada yang bisa kami bantu?